9 Kuliner Khas Kalimantan Timur
Jauh-jauh berkunjung ke Kalimatan Timur kurang lengkap kalau belum nyobain berbagai kuliner khasnya. Provinsi yang terdiri 10 kabupaten atau kota ini memang kaya akan nilai budaya dan keberagamannya. Berpenduduk asli suku Dayak dan Kutai, Kalimantan Timur saat ini didiami orang dari berbagai suku di Indonesia. Peleburan budaya inilah yang membuat kuliner khas Kalimantan Timur juga semakin beragam. Mulai dari makanan berat seperti nasi hingga desert manis siap melengkapi daftar 10 kuliner khas Kalimantan Timur yang wajib kamu coba nih. Check this out! 1. Nasi Kuning Ikan Haruan Nasi Kuning Ikan Haruan Siapa sih yang gak kenal dengan makanan satu ini? Meskipun asal muasalnya bukan dari Kalimantan, kuliner satu ini sangat populer lho keberadaannya di provinsi ini, salah satunya di Kota Samarinda. Oleh pemerintah daerah bahkan dibuat destinasi kuliner Kampung Nasi Kuning di sepanjang jalan Lambung Mangkurat, Samarinda. Uniknya di sini, kuliner satu ini bisa kamu temukan selama 24 ja